Seputar.CO.ID – Menarik dan tampak profesional. Terdapat beberapa jenis web hosting dengan kebutuhan dan fungsi yang berbeda-beda. Salah satu yang cukup populer digunakan adalah shared hosting. Tahukah Anda apa itu shared hosting? Yuk, simak apa kelebihan dan kekurangan dari shared hosting di bawah ini!

Kelebihan dan Kekurangan Shared Hosting Dilihat dari Kelebihannya

Berikut ini ada beberapa kelebihan dari shared hosting. Diantaranya:

1. Harga Lebih Murah

Layanan shared hosting jauh lebih murah daripada layanan web hosting lainnya. Oleh karena itu, layanan shared hosting ini sangat cocok untuk pengelola website pemula yang masih merintis. Tentunya yang masih memiliki dana terbatas.

2. Penggunaan Mudah

Semua operasional server nantinya akan dikelola oleh provider hosting, yang dapat mempermudah Anda dalam mengelola website. Sehingga, sangat cocok bagi Anda yang masih pemula dan tidak memahami pemrograman, namun tetap dapat mengelola situs website Anda sendiri. Tetapi, jika ke depannya angka trafik kunjungan Anda sudah tinggi, sebaiknya pertimbangkan untuk mengupgrade layanan hosting Anda ke dedicated server atau VPS.

Baca Juga:   Penjelasan Tentang Sub Domain Adalah dan Fungsinya

3. Akses ke Control Panel

Ketika Anda memakai layanan shared hosting, pengelolaan blog atau website akan menjadi lebih mudah. Karena Anda akan mendapatkan akses control panel. Layanan control panel menyediakan berbagai fitur yang dapat Anda gunakan. Seperti Install CMS, mengelola email, upload file, dan lain-lain.

4. Maintenance Lebih Mudah

Saat Anda mengelola website, penyedia jasa web hosting yang akan mengelola servernya. Sehingga, Anda tidak perlu mengelola server tersebut. Cukup fokus untuk mengelola website, supaya berkembang dan lebih bagus lagi, tanpa harus mengkhawatirkan masalah server.

5. Cocok untuk Website dan Blog Bisnis

Kelebihan dan kekurangan shared hosting lainnya yaitu layanan shared hosting menawarkan harga yang sangat murah. Sehingga, sangat cocok bagi pemilik bisnis yang baru saja merintis dan memiliki budget minim untuk promosi. Hal inilah yang menjadi kelebihan dari shared hosting ini.

Kekurangan Shared Hosting

Selain memiliki beberapa kelebihan, layanan shared hosting juga mempunyai beberapa kekurangan. Simak uraian singkatnya berikut ini!

1. Kontrol Server Terbatas

Penyedia layanan shared hosting membatasi ruang Anda untuk mengakses server website. Sehingga, tidak bisa mengontrol server website Anda secara penuh. Kondisi ini akibat penyedia layanan yang mengontrol penuh akses server hosting tersebut.

Karena penggunaan hosting untuk bersama, saat ada satu pengguna yang situs websitenya overload atau trafik tinggi, maka pengguna lain akan ikut terdampak. Kondisi ini pastinya akan menghambat kinerja dari website milik Anda.

2. Berpotensi Crash

Crash dapat terjadi kapan saja, akibat layanan shared hosting memiliki banyak pengguna untuk satu server. Maksudnya adalah ada beberapa aplikasi atau website lain yang beroperasi pada server yang sama dengan server yang Anda gunakan.

Kondisi ini dapat menyebabkan overload dan berujung crash. Beban berat yang umumnya terjadi adalah saat ada trafik tinggi. Pastinya kondisi seperti ini akan mempengaruhi performa server, yang potensial untuk menjadi crash.

3. Keamanan Kurang Terjamin

Layanan shared hosting menyediakan ruang besar dalam satu server. Sehingga berpotensi untuk terjadinya penyalahgunaan akses pada fitur yang lain. Jika kondisi tersebut terjadi, pastinya akan berpengaruh besar terhadap server, terutama sangat rentan keamanannya.

Nah, seperti itulah apa kelebihan dan kekurangan dari layanan shared hosting yang wajib Anda ketahui. Semoga bisa membantu Anda untuk semakin mengenal tentang shared hosting dan dapat menemukan layanan hosting yang sesuai kebutuhan. Karena layanan website hosting yang tepat, akan memberikan pengaruh positif untuk website Anda.

Tinggalkan Komentar

Iklan